June 7, 2020
Comments Off

Mengenal Konstruksi Bangunan Atas dan Bawah

Post by :

Category: Perumahan


Konstruksi bangunan memiliki kaitan satu dengan lainnya dan tidak bisa berdiri sendiri. Setiap bagian mempunyai karakteristik khusus dengan tujuan tertentu. Bahan material sebuah bangunan juga bermacam-macam sesuai dengan tujuan pembuatannya. Ada dua bagian dari konstruksi bangunan yang sangat umum dipahami yakni bangunan atas dan bangunan bawah. Bangunan atas terdiri dari seluruh bagian bangunan yang letaknya ada di atas permukaan tanah sedangkan bangunan bawah yakni bagian bangunan yang posisinya ada di bawah tanah.

kontruksi bangunan atas

Konstrusksi Bangunan Atas

Konstruksi bangunan atas berfungsi mendukung fungsi dari bangunan itu sendiri. Bagian dari bangunan atas terdiri dari dinding, ventilasi, kolom, balik latei, balok ring, kuda-kuda juga atap.

  1. Dinding

Dinding memiliki fungsi untuk melindungi atau menutup bangunan agar terjaga privasi dan keamanan. Letaknya ada di atas sloof. Apabila tembok dibangun di bagian tengah pada sebuah bangunan, juga memiliki peran untuk menopan beban dari bangunan yang ada di bagian atas.

Dinding juga dibuat sesuai dengan selera estetik pemilih bangunan. Ada yang membuat dinding tradisional, semi permanen juga permanen. Rumah atau bangunan yang dibuat dengan konsep tradisional biasanya menggunakan dinding dari bahan alam, contohnya bamboo maupun kayu. Sedangkan untuk dinding semi permanen memadukan dinding berbahan alami dengan yang modern. Untuk dinding modern biasanya mengembangkan konsep yang lebih futuristic lengkap dengan teknologi yang sudah cukup canggih.

  1. Kolom

Kolom letaknya ada di sela-sela dinding, diatas sloof dengan fungsi untuk menyangga beban yang terletak di atasnya. Selain itu juga berfungsi untuk mengikat dinding agar bisa tetap stabil. Tidak hanya kolom utama yang yang memiliki fungsi penting, kolom praktis juga berguna untuk menahan beban sebuah bangunan. Jarak pembuatan kolom utama adalah 3,5 meter dengan diameter 20/20. Untuk kolom praktis dibuat dengan jarak maksimal 3,5 meter sedangkan diameternya 15/15.

  1. Ventilasi

Jendela, pintu, lubang udara merupakan bagian dari bangunan yang masuk dalam kategori ventilasi. Posisi ventilasi memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap tingkat kenyamanan penghuni bangunan. Tidak hanya itu namun juga sangat berpengaruh pada sisi estetika dan keamanan. Pembuatan ventilasi juga harus menyatu dengan dinding karena melekat pada bangunan tersebut.

  1. Balok Latei

Posisi balok latei ini menempel di atas jendela dan pintu. Hal ini dilakukan supaya beban bangunan tidak langsung diterima oleh kusen, sehingga kusen akan tetap kuat dan tidak melengkung. Balok latei ini juga sebagai penjaga kusen supaya tetap bisa berdiri meskipun ada gempa mengoncang bangunan, maka penghuni rumah bisa segera keluar melalui pintu dengan aman.

  1. Balok Ring

Balok ring ini dibuat dari beton yang diletakan di atas dinding dan fungsinya untuk mengikat dinding yang beradadi bawahnya demi menjaga kestabilan, selain itu juga sebagai kunci dibagian ujung kolom. Konstruksi balok ring bermanfaat untuk meneruskan beban dari atap ke kolom dan akhirnya menuju pondasi.

  1. Kuda-kuda

Rangka kuda-kuda berada di bawah atap dan diantara balok ring dan atas. Pada bagian ini berfungsi untuk menahan struktur atap yang berada di atasnya, seperti reng, usuk serta genteng supaya bisa lebih stabil. Namun demikian setiap material yang digunakan memiliki kekurangan dan kelebihannya sendiri-sendiri.

  1. Atap

Sebagai konstruksi bangunan yang letaknya paling atas, atap memiliki fungsi sebagai pelindung interior yang ada di dalamnya. Memenuhi kebutuhan privasi dan menjaga keamanan penghuni rumah atau bangunan.

pondasi bangunan bawah

Konstruksi Bangunan Bawah

Konstruksi bawah bangunan merupakan bangunan yang letaknya ada di bawah permukaan tanah. Fungsinya untuk menopang bangunan yang ada di atasnya. Struktur dibuat harus kuat dan kokoh supaya bangunan tetap stabil dalam kondisi apapun. Pada bangunan bagian bawah terdiri dari pondasi dan balok beton.

  1. Pondasi

Pondasi merupakan bagian dari bangunan yang posisinya paling bawah dan berhubungan langsung dengan tanah. Pondasi harus bisa menahan semua beban dari bangunan yang ada di atasnya. Seluruh beban yang diterima ini akan diteruskan menuju ke tanah yang ada di sekitarnya.

  1. Balok Beton

Balok beton adalah bagian bangunan bawah yang letaknya tepat di atas pondasi. Memiliki fungsi untuk meneruskan beban bangunan kepada pondasi yanga da di bawahnya. Balok beton atau balok sloof ini akan mempermudah kerja para pekerja untuk membuat dinding yang letaknya tepat di atasnya.

Comments are closed